Amir Uskara, Terima HAKI dan Ajak Politisi Menulis Buku

Kabar  

JAKARTA, KAREBA -- Tokoh Nasional yang juga Dewan Pembina Pusat Asosiasi Penulis Profesional Indonesia Pusat, Amir Uskara, menerima sertifikat pencatatan HAKI karya bukunya yang berjudul 'Ayo Membangun Desa'. Sertifikat HAKI itu diterima dari Direktur Jenderal Kekayaan Intelektual, Direktur Hak Cipta dan Desain Industri Kementerian Hukum dan HAM, Anggoro Dasananto.

Haki buku karya Amir Uskara diserahkan Deklarator Perkumpulan Penulis Indonesia Pusat, Bachtiar Adnan Kusuma, Ahad pagi (13/11) lalu di Senayan. Menurut Ketua Fraksi PPP DPR RI ini, menulis sangat penting, selain untuk dikenang dalam sejarah, juga menjadi catatan penting yang bisa dikenang oleh anak-anak serta cucu kita jika sudah tidak ada lagi di dunia.

Karena itu, Amir Uskara mengajak para politisi untuk menulis buku melalui gugus pemikirannya. Karena hanya yang ditulis, bisa menjadi catatan penting untuk sebuah peradaban. "Saya juga mengajak para penulis buku untuk mencatatkan karyanya melalui HAKI," kata Amir didampingi Bachtiar.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Sementara itu, Bachtiar menilai langkah kesadaran kolosal menulis buku Amir Uskar patut menjadi contoh bagi para penulis di Indonesia tentang pentingnya pencatatan karya cipta melalui Kementerian Hukum dan HAM. "Pak Amir politisi teladan yang membaca dan menulis" kata BAK. (*1)

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Tinggalkan jejakmu dengan menulis

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

× Image