Kuliner

Nasi Kepal Kepul, Bekal Anak yang Bisa Drive Thru di Serua

Bunga, owner Nasi Kepul Kepul yang beroperasi di Serua, Bojongsari, Depok.
Bunga, owner Nasi Kepul Kepul yang beroperasi di Serua, Bojongsari, Depok.

DEPOK -- Mempersiapkan bekal anak setiap paginya terkadang membutuhkan waktu dan tenaga ekstra. Namun bagi Bunga, mempersiapkan bekal adalah kesenangan tersendiri.


Selain untuk memenuhi kebutuhan bekal sang anak, membuat bekal juga jadi salah satu konten yang sering Bunga unggah di media sosialnya. Dari sanalah kemudian ide untuk bisnis ini dimulai. Nasi Kepal Kepul namanya.

Bunga mulai merintis usahanya sejak September 2022. Usahanya ini memang fokus pada bekal sekolah yang praktis dan disukai anak-anak. Lapak Nasi Kepal Kepul ini buka di pelataran ruko Permata Mansion, Serua, Bojongsari, Depok. Lapaknya buka setiap pagi di hari kerja, Senin hingga Jumat, pukul 06.00 WIB. "Biasanya pukul 07.00-7.30 sudah tutup karena habis, alhamdulillah," ujar Bunga saat ditanya tentang jam operasional usahanya ini.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca


Bunga menjelaskan, nasi kepal adalah Onigiri ala Indonesia. Diistilahkan nasi kepal karena cara membuatnya memang nasinya dikepal-kepal. "Kalau nama Nasi Kepal Kepul itu semacam ucapan aja kepal kepul, biar lebih catchy diucapkan dan mudah diingat," ujar Bunga.


Selain nasi kepal atau onigiri, di lapaknya, Bunga juga menjual makaroni panggang, spaghetti brulee dan korean sandwich sebagai variasi bekalnya. Semua dijual dengan harga terjangkau dan sudah dikemas individual agar tetap higienis meski dijual di pinggir jalan. Penyajiannya pun tidak memakan waktu lama saat pelanggan datang dan memesan. "Makanya jadi drive thru, karena pelanggan sering tak perlu turun dari kendarannya dan bisa langsung memilih item yang diinginkan lalu bungkus dan jalan lagi. Pas jadinya buat yang buru-buru berangkat sekolah," ujarnya.


Bunga mengatakan, menjual sesuatu yang berbeda biasanya tidak mudah. Tapi pembeda atau uniqueness ini bisa jadi faktor untuk mendatangkan pembeli. Seperti yang dijalankan oleh Nasi Kepal Kepul ini. Menu yang berbeda dan juga USP atau Unique Selling Point dimana Bunga tidak hanya menjual menu yang berbeda dari lainnya di pagi hari tapi juga membidik target khusus yaitu orang tua yang ingin membekali anaknya bekal yang menarik dan enak untuk sekolah. Hal ini, kata dia, bisa menjadi kekuatan dari bisnis ini hingga mampu bersaing dengan bisnis lain di sekitarnya.


"Selain memang karena usaha, niatnya memang ingin memudahkan ibu-ibu dalam menyiapkan bekal setiap paginya. Produk kami pun semua dibuat baru setiap paginya, tidak pedas, memakai bahan premium juga dan bahkan ada varian yang no MSG buat yang memang intoleran terhadap MSG," ujarnya.


Saat ini Nasi Kepal Kepul baru memiliki satu lapak saja. Tapi saat ditanya rencana ke depannya, Bunga bercerita ingin menambah cabang dalam waktu dekat karena sudah ada beberapa permintaan untuk buka di area lain. Semoga usaha Bunga dengan Nasi Kepal Kepulnya terus melejit dan bisa membuka lapangan pekerjaan untuk warga sekitarnya.

Jika kalian penasaran dengan produk ini, bisa datang ke lapaknya di Ruko Permata Mansion, Serua. Atau kepoin medsosnya di Instagram @nasikepalkepul (*)

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Tinggalkan jejakmu dengan menulis