Wakil Rakyat Ini Dorong Siswa SMK Tadika Pertiwi Cinere Manfaatkan Medsos untuk Bisnis Digital

Kabar  

DEPOK -- Semangat berwirausaha perlu ditanamkan sejak usia masih muda. Hal itu disampaikan oleh wakil rakyat Ubaidilah atau Bang Ubai di hadapan peserta Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) di SMK Tadika Pertiwi Cinere. Acara tersebut dilaksanakan selama dua hari yakni Jumat (13/9) dan Sabtu (14/9) lalu.

Dalam kesempatan tersebut, Bang Ubai memberikan motivasi kepada para siswa sebagai seorang pengusaha muda yang sukses. Bang Ubai menekankan pentingnya semangat berusaha sejak usia muda, serta mendorong para siswa untuk memanfaatkan media sosial sebagai peluang bisnis digital. Menurutnya, dengan berkembangnya teknologi, media sosial bisa menjadi alat yang efektif bagi generasi muda untuk membangun usaha dan mencapai kemandirian finansial.

Dia pun berbagi pengalaman pribadinya dalam membangun usaha dari bawah. Pengalamannya merintis usaha dari bawah itu disimak dengan antusias oleh para siswa. Bang Ubai berharap kegiatan seperti LDKS ini terus dilaksanakan di tahun-tahun mendatang untuk membekali siswa-siswi baru dengan ilmu dan semangat kepemimpinan.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

"Generasi muda harus berani bermimpi besar dan memanfaatkan setiap peluang, termasuk dunia digital yang sangat luas," ujar Bang Ubai.

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Tinggalkan jejakmu dengan menulis

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

× Image